6 Rekomendasi Sepatu Bola Lokal Original, Murah dan Terlaris di Shopee


Artikel rekomendasi sepatu bola lokal ini saya persembahkan secara khusus untuk teman-teman penggemar football shoes buatan dalam negeri. Jujur, saya salut sama orang-orang yang memang ingin memakai produk asal negara sendiri ditengah gempuran barang-barang import. Pada kenyataannya, selain lebih murah, kualitas sepatu lokal juga tidak kalah dari sepatu buatan luar negeri. Walaupun harganya lebih miring bukan berarti sepatu asal negara sendiri terbuat dari material murahan. Tidak bisa dianggap sebelah mata bahkan brand lokal pun sudah ada yang mulai dipasarkan secara international. 

Dalam tulisan rekomendasi sepatu bola lokal ini saya mengambil 3 brand dari dalam negeri yang saat ini paling banyak diminati konsumen.  Ketiganya termasuk produk paling laris manis. Apalagi kalau bukan Ortuseight, Mills dan Specs. Nah, teman-teman tinggal pilih biasanya pakai merk apa diantara ketiga brand tersebut kemudian masuk langsung ke tokonya untuk melihat-lihat series sepatu bolanya secara lengkap. Masing-masing produk dibawah ini sudah saya lengkapi dengan link yang langsung terhubung dengan toko resminya. Jadi, bukan beli di distributor ya melainkan langsung di official storenya masing-masing sehingga dijamin 100 % original.

Sedikit informasi, mayoritas produk memiliki stok yang terbatas karena tingkat penjualannya tinggi. So, bisa dibilang cepat laku. Jika teman-teman tertarik dan ternyata lagi kosong, jangan berkecil hati sebab biasanya akan di restok lagi. Selain itu, juga bisa memilih series lain sebab terdapat ratusan produk sepatu bola yang bisa dipilih pada masing-masing brand lokal. Semuanya sama-sama keren, bagus dan menarik. Agar tidak terlalu panjang, maka di artikel rekomendasi sepatu bola lokal ini saya hanya bisa mencantumkan 2 produk terlaris dari masing-masing brand saja ya. 


1. Sepatu Bola Lokal Ortus Mirage, Rp 279.000 (link produk)  

Sepatu bola Mirage Fg Black Gold keluaran brand Ortuseigh ini sangat saya rekomendasikan untuk teman-teman pertimbangkan. Sebab, ini merupakan salah satu series sepatu bola Ortus yang paling laku terjual. Hal ini karena desainnya yang simple dan elegan. Menggunakan warna hitam dengan sedikit kombinasi warna kuning emas membuat sepatu ini menjadi lebih mewah dan berkesan. Dimana-mana orang memang cenderung pertama kali ingin mengoleksi sepatu yang berwarna hitam dulu. Setelah memiliki warna netral barulah mengoleksi warna lainnya. 

Sepatu bola Mirage Fg Black Gold berhasil mendapatkan penilaian mendekati sempurna yaitu 4.9 dari skala 5.0 dari pembeli dengan review yang mayoritas juga bagus-bagus. Tak hanya itu, sepatu ini juga telah difavoritkan oleh hampir 1.000 orang dan sudah berhasil terjual lebih dari 1.100 pasang. Jumlah penjualan ini khusus toko resmi Ortuseight cabang Shopee ya bukan total di seluruh tanah air. Kalau keseluruhan tentunya sudah terjual puluhan ribu atau bahkan ratusan ribu pcs. 


2. Sepatu Bola Lokal Ortus Horizon, Rp 279.000 ( link produk)

Rekomendasi sepatu bola lokal berikutnya dari Ortuseight adalah series Horizon Fg Aqua Lime White. Selain digemari karena terbuat dari bahan yang ringan, empuk dan nyaman digunakan, sepatu ini juga memiliki kelebihan dari segi desain. Terdapat 3 warna yaitu aqua sebagai warna dominan kemudian dikombinasikan dengan sedikit warna putih pada logo serta sedikit corak warna kuning. Perpaduan tersebut menghasilkan tampilan yang keren sehingga sangat worth it untuk dibeli. 

Plus sepatu Horizon Fg Aqua Lime White dilengkapi dengan teknologi quick fit dengan material pelapis di dalam upper sepatu yang menyesuaikan dengan bentuk kaki. Kemudian juga dilengkapi dengan Ort-Trex yang merupakan teknologi yang menghasilkan akselerasi dan manuver yang cepat. Serta dilengkapi dengan Ort-Spine yang berfungsi melindungi telapak kaki dari cidera namun tetap memberikan fleksibilitas dalam bermanuver. Sementara itu, untuk upper terbuat dari PU synthetic dan bagian outsole terbuat dari material TPU. Pastinya sepatu ini dapat diperoleh dengan harga lebih murah dengan kualitas yang bersaing dengan produk import. 


3. Sepatu Bola Lokal Mills Servius, Rp 279.000 (link produk)

Selain Ortuseight, sepatu bola keluaran Mills juga yang menempati penjualan laris manis di pasaran. Terlebih sejak Mills ditunjuk menjadi penyedia apparel olahraga untuk Timnas Indonesia tahun 2020 dan 2022, popularitas Mills semakin menanjak tinggi. Sepatu sepak bola Mills Servius Servius Fg Black Orange merupakan salah satu yang paling digemari. Kombinasi warna hitam dan orange dengan corak yang unik membuat tampilan sepatu ini begitu keren. Dilengkapi dengan Warrior Stripe, Servius siap menjadi senjata para pemakainya untuk semakin dominan dan eye catching di lapangan. 

Hanya dibanderol 200 ribuan saja dengan kualitas yang premium tak heran selalu menjadi incaran para pecinta produk dalam negeri. Yup, sepatu terbuat dari material yang bagus sehingga empuk, ringan dan nyaman digunakan. Sangat wort it to buy banget ya teman-teman. Walaupun dijual dengan harga lebih miring, kualitasnya sangat bersaing dengan sepatu bola import. Siapa bilang produk lokal berkalitas rendahan. Mills bahkan sudah mulai menjalin kerjasama dengan beberapa perusahaan luar negeri lho. 


4. Sepatu Bola Lokal Mills Astro, Rp 336.000 ( link produk )

Rekomendasi sepatu bola lokal dari Mills berikutnya adalah series Astro Firenze Fg White Blue Yellow. Sepatu ini merupakan persembahan Mills untuk dunia sepak bola tanah air. Sangat mendukung dalam meningkatkan konsistensi seorang pemain dengan dedikasi tinggi. Dengan sepatu Mills Astro, pemakai diharapkan bisa melewati lawan dengan kecepatan tinggi. Terbuat dari kombinasi warna putih biru dan kuning plus ditambah gradasi pada upper membuat sepatu ini terlihat eye catching dan sangat berkelas. 

Sepatu bola Mills diproduksi dengan upper berteknologi yang elastis sintetik sehingga menghasilkan produk yang ringan dan kuat. Sepatu ini akan mendukung mobilitas tinggi para pemakainya di lapangan dan sangat direkomendasikan bagi para speedster yang ingin mendominasi permainan dengan kecepatan lebih tinggi. Oya, selain pernah menjadi penyedia apparel untuk Timnas, Mills juga bekerja sama dengan PERSITA FC, BHAYANGKARA FC, SULUT UNITED FC, PSG PATI FC, BALI UNITED FC dan lainnya. Nah, baru-baru ini Mills juga mendapatkan apresiasi dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia lho. 


5. Sepatu Bola Lokal Specs Firefly, Rp 339.000 ( link produk ) 

Setelah Ortuseight dan Mills, kini saatnya masuk ke merk terakhir di artikel ini apalagi kalau bukan Specs. Dibandingkan dengan kedua merk diatas, Specs merupakan brand lokal yang sudah berumur lebih tua, yup sudah puluhan tahun menemani dunia persepatuan tanah air. Dengan perjalanan yang termasuk panjang, tentu saja Specs sudah mendapatkan tempat di hati masyarakat. Produk sepatu bola keluaran Specs juga termasuk sangat laris manis di pasaran. Tidak pernah sepi peminat bahkan selalu ramai dan stoknya cepat habis. 

Sepatu sepak bola Specs series Firely Fg Botticelli Black merupakan salah satu produk yang bisa menjadi pertimbangan teman-teman. Kombinasi antara warna hitam, putih, biru muda dan sedikit gradasi warna kuning menjadikan tampilannya sangat keren dan berkelas. Saya suka dengan desainnya karena terlihat simple dan soft. Didukung dengan material terbaik tentu saja produk Specs tidak pernah membuat kecewa para pelanggan setianya. Terlebih harga yang ditawarkan sangat terjangkau, berkisar di angka 300 ribuan saja.


6. Sepatu Bola Lokal Specs Accelerator, Rp 337.000 ( link produk 

Rekomendasi sepatu bola lokal terakhir adalah series Accelerator Alpha Nerve Core Fg Orange Peel Green Gecko Persian Green dari Specs. Hm, didesaian secara khusus dengan kombinasi beberapa yaitu warna orange, kuning, biru dan hijau membuat tampilan sepatu ini begitu keren dan mantap. Sangat cocok bagi teman-teman yang menginginkan tampilan cerah, sedikit mencolok tetapi juga tidak norak. Sepatu ini merupakan pilihan terbaik yang dipersembahkan untuk level pemula. Produk Alphanerve mengusung estetika kecepatan yang sama dari pola grafis jaringan otot dan  pemuluh darah.

Dibuat dengan menggunakan material PU Synthetic non woven backer dan dengan daya tahan khas Spec's pada tier Core. Selain itu, juga dilengkapi dengan Hexa Speed TPU Outsole yang sempurna untuk pengenalan pada kecepatan. Teman-teman tidak usah khawatir karena produk yang saya lampirkan disini adalah original. Langsung dari toko resmi Specs di Shopee sehingga bisa dipercaya. Sekedar informasi, Specs telah aktif membuka cabang online di e-commerce orange sejak 6 tahun yang lalu dengan rating bagus 4.8 dari skala 5.0 dan memiliki pengikut lebih dari 350.000 orang pengguna.  


***

Demikianlah artikel rekomendasi sepatu bola lokal yang laris manis, dijamin original dan tentunya dijual dengan harga yang sangat terjangkau. Saya berharap informasi ini akan berguna bagi teman-teman semua. Nah, dari ketiga merk diatas, kira-kira teman-teman memutuskan beli yang mana ya? Atau masih bingung karena ketiganya sama-sama bagus dan populer di tanah air. Jadi apapun yang dipilih pastikan sudah dipertimbangkan dengan matang ya guys. Saya menyarankan merk yang sudah pernah teman-teman pakai sehingga sudah memahami kualitasnya atau yang biasa dipakai di lingkungan sepak bola di daerah teman-teman. 

Atau terakhir ingin mencoba merk berbeda, semua pilihan tetap ada ditangan teman-teman sendiri. Apapun merk yang dipilih, saya hanya mengingatkan jangan salah pilih ukuran karena kalau kekecilan dan kebesaran ya pastinya kecewa. Kalaupun bisa direturn tetap saja terasa sedikit repot, selain harus mengirim produk ke penjual juga akan menghabiskan lebih banyak waktu menunggu produk baru dikirim ulang. Jika memilih size yang tepat, tentu langsung bisa digunakan bermain bola di lapangan. Oya, selain menulis rekomendasi sepatu bola lokal, saya juga menulis rekomendasi sepatu futsal di artikel terpisah. []